Pemerintahan

700 DARI 1324 KOPERASI DI TUBAN TIDAK AKTIF, 125 AKAN DIREAKTIFASI TAHUN INI

Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kabupaten Tuban menyebutkan dari 1.324 koperasi di Tuban, 700 koperasi dinyatakan tidak aktif berdasarkan sistem online data di Kementerian Koperasi.

Untuk itu, pihak Diskopumdag Tuban menargetkan 125 koperasi dari 700 koperasi itu untuk aktif kembali di tahun ini. Prioritas yang dibangkitkan kembali yakni koperasi berbasis kehutanan dan koperasi berbasis gender, seperti di bawah naungan Muslimat, Fatayat, maupun Aisyiyah.

Untuk mengaktifkannya kembali, pihak Diskopumdag Tuban dibantu Petugas Penyuluh Koperasi Lapangan (PPKL) melakukan kunjungan pendampingan dan memfasilitasi, memediasi solusi penanganannya.

Back to top button