Peristiwa
PAGAR DI ALUN ALUN TUBAN NYETRUM

Kasus pagar nyetrum di Alun-Alun Tuban kembali terulang. Kali ini, laporan datang dari seorang siswa yang mengikuti upacara Hari Pramuka pada Kamis (14/8/2025).
Usai acara, siswa tersebut bersama teman-temannya berfoto di lantai 2 sisi barat Alun-Alun Tuban. Saat memegang pagar, ia justru merasakan sengatan listrik. Tak hanya pagar, bagian bawah yang ditutup rumput sintetis juga disebut menyetrum.
Sebelumnya, keluhan pagar nyetrum di area ini sudah beberapa kali dilaporkan warga. Namun hingga kini, masalah tersebut belum mendapatkan penanganan tuntas dari pihak terkait.