Kabar Baik
DIIKUTI PESERTA DARI LUAR TUBAN, FESTIVAL SELAYANG PLUMPANG BISA JADI EVENT NASIONAL
Festival Selayang Plumpang yang digelar di Lapangan Ds. Klotok, Kec. Plumpang dibuka pada Minggu (7/8) oleh Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky. Dalam event tersebut diikuti 35 peserta dari Kab. Tuban, Lamongan, Bojonegoro, Blora, dan Rembang. Atas hal tersebut, event tahunan Kec. Plumpang ini diharap bisa menjadi event nasional untuk menarik wisatawan sehingga bisa menaikkan nilai ekonomi.
Adapun pemenang dalam event ini yaitu:
Terbaik ke-1 Grenda Seba dari Kec. Tuban.
Terbaik ke-2 Trio Capel Kit dari Kec. Bancar.
Terbaik ke-3 Ponco Noko dari Kec. Plumpang.
Untuk layangan terpanjang adalah LBS dari Kab. Bojonegoro, dan Layangan terjauh yaitu Puspa Kit asal Kab. Blora.