Peristiwa

MENU MBG DI PARENGAN DIKELUHKAN KARENA PAKAI NUGET DAN PENTOL KEMASAN

Salah satu wali murid di Kecamatan Parengan menyampaikan keluhan terkait menu Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dinilai kurang memenuhi standar gizi.

Pada Jumat (10/10/2025), menu yang diterima siswa disebut hanya berisi nugget kemasan dan sayur kering, sementara jatah susu tak dibagikan selama sepekan terakhir. Ia juga menyebut, sebelumnya menu juga diisi pentol frozen food.

Sedangkan pada Senin (13/10/2025), siswa mendapat sayur sop, tahu goreng, ayam suwir, serta buah klengkeng (seperti dalam foto).

Orang tua berharap agar pihak penyedia memperhatikan kembali komposisi dan variasi makanan agar benar-benar sesuai dengan tujuan program MBG.

Setelah menerima laporan tersebut, mimin telah mengkonfirmasi hal tersebut ke dapur SPPG terkait, namun belum mendapatkan respon hingga postingan ini dipublish.

Back to top button