Pemerintahan

RENCANA PEMBANGUNAN TOL TUBAN-LAMONGAN-GRESIK MASUKI TAHAP STUDI LARAP

Dalam rangka pembebasan lahan untuk jalan tol Tuban-Lamongan-Gresik di Kabupaten Tuban, konsultan proyek pembangunan jalan tol menggelar konsultasi publik, di kantor Bappeda Litbang, Kamis (23/2).

Dewan Pakar Land Acquisition and Resetlement Action Plan (LARAP), Witono menyampaikan, Pemkab diharap menyusun program untuk warga yang terdampak, baik dampak parah atau rentan. Kategori dampak parah jika lahan dibebaskan >25% dan seluruh bangunan/lahan dibebaskan untuk jalan tol. Sementara kelompok rentan terkait janda, difabel dan masyarakat kurang mampu.

Kedua kategori ini yang diusulkan mendapat program pendampingan pasca pembebasan lahan. Pendampingan di antaranya petani yang sudah tidak punya lahan/mata pencaharian diarahkan berwirausaha/berternak. Selain itu, akan dibuat program pelatihan atau permodalan usaha.

Back to top button